Minggu, 06 September 2009

Bab I Keutamaan Dzikir Secara Umum

Pasal I Ayat-ayat Tentang Dzikir


Ayat ke-22
“ Dan aku akan berdoa kepada Tuhanku, mudah-mudahan aku tidak akan kecewa dengan berdoa kepada Tuhanku.” ( QS Maryam 48 )

Ayat ke-23
“ Sesungguhnya Aku ini adalah Allah, tiada Tuhan ( yang hak ) selain Aku, maka sembahlah Aku dan dirikanlah sholat untuk mengingat-Ku. Sesungguhnya hari kiamat itu akan datang, Aku merahasiakan ( waktunya ) agar tiap-tiap diri itu dibalas dengan apa yang ia usahakan.” ( QS Thaahaa 14-15 )

Ayat ke-24
“ Dan janganlah kamu berdua lalai dalam mengingat-Ku. “ ( QS Thaahaa 42 )

Ayat ke-25
“ Dan ( ingatlah kisah ) Nuh sebelum itu ketika ia berdoa.” ( QS Al Anbiyaa’ 76 )

Ayat ke -26
“ Dan ( ingatlah kisah ) Ayyub, ketika ia menyeru Tuhannya, ‘ ( Ya Tuhanku ), sesungguhnya aku telah ditimpa penyakit dan Engkau adalah Tuhan yang Maha Penyayang di antara semua penyayang.” ( QS Al Anbiyaa’ 83 )

Ayat ke-27
“ Dan ( ingatlah kisah ) Dzun Nun ( Yunus ), ketika ia pergi dalam keadaan marah, lalu ia menyangka bahwa Kami tidak akan mempersempitnya ( menyulitkannya ), maka ia menyeru dalam keadaan yang sangat gelap: “ Bahwa tiada Tuhan ( yang berhak disembah ) selain Engkau. Mahasuci Engkau, sesungguhnya aku termasuk orang-orang yang zalim.” ( QS Al Anbiyaa’ 87 )

Ayat ke- 28
“ Dan ( ingatlah kisah ) Zakariyya tatkala ia menyeru Tuhannya:” Ya Tuhanku, janganlah Engkau membiarkan aku hidup seorang diri dan Engkaulah Waris Yang Paling Baik.” ( QS Al Anbiyaa’ 89 )

Ayat ke-29
“ Sesungguhnya mereka adalah orang-orang yang selalu bersegera dalam ( beramal ) kebaikan dan mereka berdoa kepada Kami dengan harap dan cemas. Dan mereka adalah orang-orang yang khusyu kepada Kami. “ ( QS Al Anbiyaa’ 90 )

Ayat ke-30
“ Dan berilah kabar gembira kepada orang-orang yang tunduk patuh ( kepada Allah ), ( yaitu ) orang-orang yang bila disebut nama Allah, gemetarlah hati mereka. “ ( QS Al Hajj 35-35 )

Ayat ke-31
“ Sesungguhnya ada segolongan dari hamba-hamba-Ku berdoa ( di dunia ): ‘ Ya Rabb kami, kami telah beriman, maka ampunilah kami dan berilah kami rahmat dan Engkau adalah Pemberi rahmat yang terbaik.’ Lalu kamu jadikan mereka buah ejekan, sehingga ( kesibukan ) kamu mengejek mereka, menjadikanmu lupa mengingat-Ku dan kamu selalu menertawakan mereka. Sesungguhnya Aku membalas mereka pada hari ini karena kesabaran mereka. Sesungguhnya mereka itulah orang-orang yang menang.” ( QS Al Mu’minuun 109 – 111 )
Read More or Baca Lebih Lengkap ..

Bab I Keutamaan Dzikir Secara Umum

Pasal I  Ayat-ayat  Tentang  Dzikir

Ayat ke-13
“ Hanya milik Allahlah Asmaaul Husna, maka mohonlah kepada-Nya dengan menyebut Asmaaul Husna itu.” ( QS Al A’raaf: 180 )

Ayat ke-14
“ Dan sebutlah ( nama ) Tuhanmu dalam hatimu dengan merendahkan diri dan rasa takut dan dengan tidak mengeraskan suara pada waktu pagi dan petang, dan janganlah kamu termasuk orang-orang yang lalai.” ( QS Al A’raaf:205 )


Ayat ke-15

 “ Sesungguhnya orang-orang yang beriman itu adalah mereka yang apabila disebut nama Allah gemetarlah hati mereka, dan apabila dibacakan kepada mereka ayat-ayat-Nya, bertambahlah iman mereka ( karenanya ) dan kepada Tuhanlah mereka bertawakkal.” ( QS Al Anfaal:2 )


Ayat ke-16

 “ Dan menunjukki orang-orang yang bertaubat kepada-Nya, ( yaitu ) orang-orang yang beriman dan hati mereka tentram dengan mengingat Allah. Ingat, hanya mengingat Allah hati menjadi tentram.” ( QS Ar R’ad:27-28 )



Ayat ke-17

 “Katakanlah,’ Serulah Allah atau serulah Ar Rahman. Dengan nama yang mana saja kamu seru, Dia mempeunyai Asmaaul Husna ( nama-nama yang terbaik ). ( QS Al Israa’: 110 )


Ayat ke-18

 “ Dan ingatlah kepada Tuhanmu jika kamu lupa.” ( QS Al Kahfi:24 )


Ayat ke-19

 “ Dan bersabarlah kamu bersama orang-orang yang menyeru Rabbnya pada pagi dan senja hari dengan mengharap ridah-Nya: dan janganlah kdua matamu berpaling dari mereka ( karena ) mengharapkan perhiasan kehidupan dunia ini; dan janganlah kamu mengikuti orang yang hatinya telah Kami lalaikan dari mengingat Kami serta menuruti hawa nafsunya dan adalah keadaannya itu telah melewati batas.” ( QS Al Kahfi:28 )



Ayat ke-20

 “ Dan Kami tampakkan Jahannam pada hari itu kepada orang-orang kafir dengan jelas. Yaitu orang-orang yang matanya tertutup dari memperhatikan tanda-tanda kebesaran-Ku.” ( QS AL Kahfi: 100-101 )


Ayat ke-21

“( Yang dibacakan ini adalah ) penjelasan tentang rahmat Tuhanmu kepada hamba-Nya, Zakariyya, yaitu tatkala ia berdoa kepada Tuhannya dengan suara yang lembut.” ( QS Maryam: 2-3 )


Read More or Baca Lebih Lengkap ..


Read More or Baca Lebih Lengkap ..


Read More or Baca Lebih Lengkap ..


Read More or Baca Lebih Lengkap ..

Bab I Keutamaan Dzikir Secara Umum

Pasal I Ayat-yat Tentang Dzikir

Ayat ke-4
“ Dan berdzikirlah ( dengan menyebut ) Allah dalam beberapa hari yang berbilang ( hari-hari tasyriq ).” ( QS Al Baqarah:203 )

Ayat ke-5
“ Dan sebutlah ( nama ) Tuhanmu sebanyak-banyaknya serta bertasbihlah pada waktu petang dan pagi hari.” ( QS Ali Imran: 41 )

Ayat ke-6
“( Yaitu ) orang-orang yang mengingat Allah sambil berdiri atau duduk atau berbaring dan mereka memikirkan penciptaan langit dan bumi ( seraya berkata ),’ Ya Rabb kami, tidaklah Engkau menciptakan ini dengan sia-sia. Mahasuci Engkau, maka peliharalah kami dari siksa neraka.” ( QS Ali Imran: 191 )



Ayat ke-7

“ Maka apabila kamu telah menyelesaikan shalat ( mu ), ingatlah Allah ketika berdiri, ketika duduk dan ketika berbaring.” ( QS An Nisaa’: 103 )


Ayat ke-8

 “ Dan apabila mereka berdiri untuk shalat, mereka berdiri dengan malas. Mereka bermaksud riya’ ( dengan shalat ) di hadapan manusia. Dan tidaklah mereka menyebut Allah kecuali sedikit sekali.” ( QS An Nisaa’: 142 )


Ayat ke-9

 “ Sesungguhnya syaithan itu bermaksud hendak menimbulkan permusuhan dan kebencian di antaramu karena meminum ( khamer ) dan berjudi itu menghalangimu dari mengingat Allah dan shalat. Maka berhentilah kamu ( dari mengerjakannya ).” ( Al Maaidah : 91 )



Ayat ke-10

 “ Dan janganlah kamu mengusir orang-orang yang menyeru Tuhannya pada pagi dan sore hari, sedang mereka menghendaki keridhaan-Nya.” ( QS Al An ‘aam:52 )


Ayat ke-11

 “ Dan katakanlah,’ Luruskanlah muka ( diri )mu di setiap shalat dan sembahlah Allah dengan mengikhlaskan ketaatanmu kepada-Nya.” ( QS Al A’raaf:29 )


Ayat ke-12

 “ Berdoalah kepada Tuhanmu dengan berendah diri dan suara yang lembut. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang melampaui batas. Dan janganlah kamu membuat kerusakan di muka bumi, sesudah ( Allah ) memperbaikinya dan berdoalah kepada-Nya dengan rasa takut ( tidak akan diterima ) dan harapan ( akan dikabulkan ). Sesungguhnya rahmat Allah sangat dekat kepada orang-orang yang berbuat baik.” ( QS Al A’raaf: 55-56 )

Read More or Baca Lebih Lengkap ..

Bab I Keutamaan Dzikir Secara Umum

Seandainya tidak ada ayat Al Qur’an atau hadits Nabi saw yang menerangkan tentang dzikrullah, mengingat Allah swt jangan sampai dilalaikan oleh seorang hamba walaupun sekejap. Karena karunia, pemberian dan kebaikan Allah swt kepada hamba-Nya sangat banyak, tidak ada batasnya dan tidak ada bandingannya. Oleh sebab itu, berdzikir kepada Yang Maha Memberi dan mensyukuri karunia-Nya adalah merupakan sesuatu yang fitrah bagi seorang hamba.

Namun, seandainya bersamaan dengan itu terdapat ayat-ayat Al Qur’an, hadits-hadits Nabi, ucapan, nasihat, serta contoh dari para alim ulama yang tiada henti memberikan semangat kepada kita agar selalu mengingat-Nya, maka apa lagi alasan kita? Dan bagaimana pula mengenai pengaruh-Nya, keberkahan-Nya dan derajat dzikrullah itu, juga hasil-Nya serta nur-Nya? Karena pentingnya masalah tersebut, maka risalah ini diawali dengan ayat-ayat Al Qur’an, kemudian dilanjutkan dengan hadits-hadits yang berhubungan dengan dzikrullah.

Pasal I Ayat-ayat Tentang  Dzikir

Ayat ke-1
“ Maka ingatlah kepada-Ku, niscaya Aku pun mengingatmu dan bersyukurlah kepada-Ku, dan jangan kamu ingkari nikmat-Ku.” ( QS Al Baqarah : 152 )

Ayat ke-2

“ Maka apabila kamu bertolak dari Arafah, maka berdzikirlah kepada Allah di Masy’aril Haram. Dan berdzikirlah ( dengan menyebut ) Allah sebagaimana Dia tunjukkan kepadamu; dan sesungguhnya kamu sebelum itu benar-benar termasuk orang yang sesat.” ( QS Al Baqarah: 198 )


Ayat ke-3

 “ Apabila kamu telah menyelesaikan ibadah hajimu, maka berdzikirlah ( dengan menyebut ) Allah, sebagaimana kamu menyebut-nyebut ( membangga-banggakan ) nenek moyangmu, atau ( bahkan ) berdzikirlah lebih banyak dari itu. Maka di antara manusia, ada orang yang berdoa,’ Ya Rabb kami, berilah kami kebaikan di dunia, dan tiadalah baginya bagian ( yang menyenangkan ) di akhirat.’ Dan di antara mereka, ada orang yang berdoa,’ Ya Rabb kami, berilah kami, kebaikan di dunia dan kebaikan di akhirat, dan peliharalah kami dari siksa neraka.’ Mereka itulah orang-orang yang mendapatkan bagian dari apa yang mereka usahakan. Dan Allah sangat cepat perhitungan-Nya ( QS Al Baqarah: 200-202 )


Penjelasan

Sebuah hadits menyebutkan bahwa ada tiga orang yang doanya tidak akan ditolak, bahkan akan dikabulkan oleh Allah swt; 1. Orang yang selalu berdzikir kepada Allah swt, 2. Orang yang dianiaya, 3. Pemimpin yang adil ( Jamiush Shaghir )

Read More or Baca Lebih Lengkap ..

What Does This Blog Talk? Blog ini Bicara Tentang...

Blog ini mencoba berbagi tentang pahala-pahala terbaik yang akan diberikan Alloh SWT kepada mereka yang lidahnya tidak pernah lepas dari DZIKRULLOH.

Selamat membaca dan semoga bermanfaat.

Lorem Ipsum

  © Blogger templates Romantico by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP